Iklan

Sidrap Jadi Sorotan! Silatnas Wahdah Islamiyah Tegaskan Perubahan Umat Dimulai dari Aksi Nyata"

Jumadi.,S.Pd
Sabtu, 12 April 2025, April 12, 2025 WIB Last Updated 2025-04-12T03:52:27Z
banner 500x500

SIDRAP. KOMPAKNEWS—12 April 2025 — Silaturahim Nasional (Silatnas) Wahdah Islamiyah yang digelar di Masjid Agung Sidrap menghadirkan Ketua Umum Wahdah Islamiyah, KH. Dr. Muhammad Zaitun Rasmin, Lc., M.A. Dalam tausiyahnya, beliau menyampaikan apresiasi mendalam kepada masyarakat dan pemerintah Kabupaten Sidrap yang sukses menjadi tuan rumah Silatnas dengan mengangkat tema “Resopa Temangingi: Untuk Indonesia Berkah.”

Mengangkat filosofi Bugis yang sarat makna, “Lele bulu tallele abiasang,” Zaitun Rasmin menjelaskan pentingnya aksi nyata dan pembiasaan untuk merubah kebiasaan buruk menjadi kebaikan yang berdampak. Ia menyebut bahwa kearifan lokal masyarakat Bugis tidak bertentangan dengan semangat nasionalisme, bahkan menjadi pendorong terwujudnya Indonesia yang penuh berkah.

Ketum Wahdah Islamiyah juga menekankan pentingnya persatuan nasional dan silaturrahmi antarumat, sebagai upaya memperkuat fondasi bangsa. Ia menyerukan semangat perubahan dan pembaharuan, terutama di bulan suci Ramadhan yang disebutnya sebagai bulan tarbiyah.

Dalam kesempatan tersebut, Zaitun Rasmin turut menyerukan jihad untuk Palestina yang hingga kini masih menghadapi serangan brutal dari zionis Israel. Ia mengungkapkan bahwa MUI Sulsel telah mengeluarkan fatwa jihad untuk Palestina, sebagai bentuk dukungan nyata umat Islam terhadap saudara-saudara di tanah suci.

Wahdah Islamiyah, menurutnya, terus mengembangkan program Dirosa dan Tarbiyah, yang merupakan sarana pendidikan untuk membentuk generasi Islam yang tangguh di berbagai sektor kehidupan. Ia meyakini dari proses pendidikan dan pembinaan ini akan lahir kekuatan besar umat Islam yang mampu membawa perubahan nyata.

Apresiasi pun diberikan kepada Bupati Sidrap atas dukungannya terhadap kegiatan dakwah dan pendidikan Islam di daerahnya. Zaitun menegaskan bahwa semangat dari Sidrap adalah semangat untuk seluruh Indonesia.


"Dari Sidrap, kita bangkitkan semangat perubahan. Dari Resopa Temangingi, kita wujudkan Indonesia yang penuh berkah. Dan dari Wahdah Islamiyah, kita kirimkan pesan damai dan kekuatan untuk dunia — bahwa umat Islam bersatu bukan hanya untuk hari ini, tapi untuk masa depan yang gemilang."
Komentar

Tampilkan

Terkini

Terkini